Musyda Pemuda Muhammadiyah Pesisir Barat Tetapkan Andri Yuriza Sebagai Ketua

By Admin Web 25 Mar 2025, 08:51:08 WIB Ortom
Musyda Pemuda Muhammadiyah Pesisir Barat Tetapkan Andri Yuriza Sebagai Ketua

MUHAMMADIYAHLAMPUNG.OR.ID, Pesisir Barat - Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Pesisir Barat tetapkan Andri Yuriza ketua untuk periode 2025–2028.


Ia terpilih melalui voting dalam rapat Musyawarah Pemuda Muhammadiyah, bersama Sekretaris Beni, dan Bendahara Cacam Priadi.

Baca Lainnya :

 

Andri Yuriza mengatakan tanpa adanya sinergi Pemuda Muhammadiyah maka kepemimpinannya tidak akan berjalan dengan baik.


“Saya tentunya tidak bisa berbuat apa-apa tanpa dukungan kawan-kawan semua. Semoga kepemimpinan saya bisa berjalan dengan baik,” katanya, Senin, 24 Maret 2025.


Sinergi dengan Pemerintah

Sebagai bagian dari elemen masyarakat, Pemuda Muhammadiyah berperan penting membangun sinergi dengan berbagai pihak terutama Pemerintah Pesisir Barat.

 

“Dengan potensi yang kita miliki, Pemuda Muhammadiyah bisa menjadi mitra pemerintah dalam pembangunan dan perubahan,” katanya.

 

Ia menyebut, seluruh ide dan gagasan demi kemajuan Pemuda Muhammadiyah.

 

Terlepas dari itu, pihaknya siap menerima kritikan atau masukan yang membangun.

 

“Hasil Musda akan menjadi pedoman bagi kepengurusan kedepan. Yang tujuannya untuk membangun Pesisir Barat,” kata pria kelahiran Way Haru, Kecamatan Bengkunat.


Kemudian, Azahrul Fazri, Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Lampung, berharap dengan adanya regenerasi ini, dapat menjadi lebih progresif.


“Semoga kepemimpinan yang baru ini, dapat lebih progresif dalam mewujudkan Pesisir Barat Unggul dan Berkemajuan,” kata Fazri.(salda/pwpmlampung)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Pimpinan Wilayah
Muhammadiyah Lampung


Kanan - Iklan Sidebar

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

STATISTIK PENGUNJUNG

  • User Online : 1
  • Today Visitor : 55
  • Hits hari ini : 116
  • Total pengunjung : 45830